Minggu, 24 Februari 2013

Transaksi DenganNya

Wahai orang-orang yang beriman! Maukah kamu Aku tunjukkan suatu perdagangan yang dapat menyelamatkan kamu dari azab yang pedih? (yaitu) kamu beriman kepada Allah dan rasulNya dan berjihad di jalan Allah  dengan harta dan jiwamu. Itulah yang lebih baik bagi kamu jika kamu mengetahui, niscaya Allah mengampuni dosa-dosamu dan memasukkan kamu ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai, dan tempat-tempat tinggal yang baik di dalam surga ‘Adn. Dan (ada lagi) karunia yang lain yang kamu sukai (yaitu) pertolongan dari Allah dan kemenangan yang dekat (waktunya). Dan sampaikanlah berita gembira kepada orang-orang mukmin.” [61: 10-13]

Ini tentang transaksi jual beli denganNya.. jika kamu merasa telah mengorbankan banyak hal di jalan Allah, untuk menolong agama Allah, kamu tidak akan pernah merugi. Karena Dia, ya, Allah akan mengampuni dosa-dosamu dan memasukkan kamu ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai, dan tempat-tempat tinggal yang baik di dalam surga ‘Adn. Dan (ada lagi) karunia yang lain yang kamu sukai (yaitu) pertolongan dari Allah dan kemenangan yang dekat (waktunya). Dan Allah akan memberi kekuatan pada orang-orang yang beriman, sehingga mereka menjadi orang-orang yang menang [61:14].

Percayalah, karena Janji Allah itu benar :D semoga selalu diteguhkan dijalanNya!

Terinspirasi dari QS. Ashshaff 10-14 dan untuk teman disana yang sedang bersedih hatinya



Tidak ada komentar:

Posting Komentar